Kamis, 12 Agustus 2010

Agenda Gereja Stasi Bayat



Pada Selasa (3/8) sampai jumat (6/8) Stasi Bayat ketempatan live in dari siswa-siswi SMP PL Jakarta. Para siswa akan disebar di 6 lingkungan. Ada 10 kelompok yang ingin mendapat situasi menantang. Jadwal juga dibuat sebagai bahan acuan untuk kontrak bersama sehingga diharapkan live in lebih bermakna dan bermanfaat. Para pembaca tunggu berita selengkapnya minggu depan.

Bulan Agustus-pun ada kegiatan Pesta perak Gereja St. Maria Ratu bayat. Kegiatan yang diselenggarakan bermacam-macam. Diantaranya lomba antar lingkungan : macapat, menghias tumpeng, mewarnai, menggambar, menyanyi mazmur, kor. Di lingkup stasi ada pula kegiatan sepeda santai, dan sebagai puncak acara akan diselenggarakan misa syukur dilanjutkan pesta rakyat (Minggu, 22 Agustus).

Awal September tepatnya tanggal 3 akan ada penerimaan sakramen krisma oleh Rama administrator KAS. Hari sabtu kunjungan rama ke SD K Bayat dilanjutkan Goa Maria M arganingsih. Semoga seluruh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan dapat berjalan lancar. Untuk itu mohon dukungan umat agar berpatisipasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar